“Squid Game” Season 2: Debut Tontonan Terbesar dan Puncaki Chart Netflix 2024

redaksi

Poster Squid Game Season 2, Serial Netflix. Foto/Pinterest/Hyungnim

Fajarnews.co,– Perusahaan riset Nielsen mengungkapkan bahwa serial “Squid Game” menjadi film yang paling banyak ditonton dalam satu minggu pada tahun 2024. Berdasarkan laporan yang diterbitkan oleh Variety pada Kamis (23/1), “Squid Game” tercatat mengumpulkan 4,9 miliar menit penayangan antara 23 hingga 29 Desember 2024.

Penonton yang menyumbangkan angka tersebut berasal dari dua musim “Squid Game”, dengan musim kedua yang baru tayang pada 26 Desember menyumbang lebih dari 4 miliar menit tontonan dalam rentang waktu 26 hingga 29 Desember. Jumlah penonton tersebut juga mencakup mereka yang menonton musim pertama dan kedua secara maraton.

Dari total 16 episode “Squid Game”, musim kedua mencatatkan rekor tontonan yang luar biasa, menjadikannya sebagai salah satu serial dengan penayangan terbanyak. Selain itu, sejumlah film dan serial lainnya juga mencatatkan hasil impresif dengan lebih dari satu miliar menit tontonan selama periode yang sama, seperti “Virgin River” (2,2 miliar menit), “Red One” (1,8 miliar menit), dan “Carry-On” (1,5 miliar menit).

“Squid Game” musim kedua bahkan mencatatkan rekor debut terbesar di Netflix, mengumpulkan 68 juta penayangan hanya dalam empat hari setelah rilisnya, dan 126,2 juta penayangan dalam 11 hari. Sebelumnya, musim pertama “Squid Game” dan “Wednesday” menjadi dua musim dengan penayangan terbanyak di Netflix.

Serial ini juga berhasil mempertahankan posisinya di puncak daftar 10 besar TV non-Inggris, sementara musim pertama “Squid Game” kembali menduduki posisi ketiga dalam daftar tersebut.

Sumber : https://www.antaranews.com/berita/4610546/squid-game-jadi-serial-paling-banyak-ditonton-di-tahun-2024
Penulis : Arnelya Natasha L

Related Post

Tinggalkan komentar