Fajarnews.co, KUTAI KARTANEGARA – DPC PDIP Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) kembali menunjukkan komitmennya dalam mencetak kader berkualitas melalui Pendidikan Kader Pratama (PKP) yang digelar di Sekretariat DPC PDIP Kukar, Tenggarong, pada 8–10 Januari 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan peserta yang berasal dari berbagai kecamatan di Kukar.
Acara ini dirancang untuk membekali para kader dengan ideologi, kompetensi, dan karakter yang sesuai dengan ajaran Bung Karno. Selama tiga hari, mereka mendapatkan berbagai materi, mulai dari pemahaman ideologi Pancasila, manajemen partai, hingga strategi pemetaan wilayah.
Sejumlah tokoh dihadirkan sebagai narasumber, salah satunya Rahmat Dermawan, anggota DPRD Kukar sekaligus kader muda PDIP. Berasal dari keluarga sederhana sebagai anak petani dan pedagang, Rahmat membagikan kisahnya dalam meniti karier politik yang dimulai dari nol.
“Saya berharap yang hadir di ruangan ini nantinya bisa menjadi anggota DPRD, pengusaha positif, atau pejabat publik. Hal ini yang saya lakukan 12 tahun lalu. Sebagai anak petani dan pedagang, saya memulai semuanya dari bawah, dan hari ini saya berdiri di sini sebagai anggota dewan,” katanya dengan penuh semangat.
Rahmat juga menekankan pentingnya memiliki afirmasi positif dalam berpolitik. “Tanamkan dalam diri yang paling dalam, hal yang paling positif, pikirkan dan lakukan,” pintanya.
Lebih lanjut, ia mengajak kader PDIP untuk menjadikan politik sebagai jalan menuju perubahan yang lebih baik. “Berpolitiklah dengan baik dan berprasangka baik, karena politik adalah jalan dan akses paling cepat untuk mengubah banyak hal, termasuk nasib siapa pun,” ungkapnya.
Sebagai penutup, Rahmat mengingatkan bahwa kesetiaan kepada rakyat adalah inti dari perjuangan PDIP. “PDI Perjuangan adalah partai yang setia terhadap rakyat, kita sebagai kader wajib mengamalkannya,” tegasnya.
Melalui Pendidikan Kader Pratama ini, DPC PDIP Kukar berharap dapat mencetak kader yang berintegritas, mampu memperjuangkan kepentingan rakyat, dan membawa perubahan positif di Kabupaten Kukar. (*)
Penulis : Rachaddian (dion)